Jumat, 27 Agustus 2010
Naik Pangkat, Ahmad Rosyidin Proyeksi Asisten Pelatih Persebaya
Jum'at, 27 Agustus 2010 15:32:05 WIB
Reporter : M. Syafaruddin
Surabaya (beritajatim.com) - Sukses memoles tim Persebaya Selection membuat nama pelatih Ahmad Rosyidin semakin mencuat. Mantan pelatih Surabaya Ini diproyeksikan masuk dalam jajaran asisten pelatih Persebaya senior untuk musim 2010/2011.
Ketua Harian persebaya, Cholid Goromah terkesan dengan tim yang diracik Ahmad. Meski efektif berlatih hanya tiga hari, namun Bajul Ijo junior mampu menahan tim Superliga macam Persema Malang dan menyulitkan Deltras Sidoarjo. Pada laga pamungkas, mereka menggebuk tim Divisi Utama, Persipro Probolinggo.
Atas kesuksesan itu, Persebaya memang gagal lolos ke babak enam besar. Meski memiliki poin sama dengan Persema, Nur Fasta kalah selisih gol dengan anak buah Timo Scheunemann. Persebaya pun harus puas di peringkat ketiga.
"Ahmad sudah menunjukkan kualitas dan loyalitas dalam tim, ia harus diberi kesempatan untuk berada di posisi asisten pelatih Persebaya senior musim depan," ucap Cholid, Jumat (27/8/2010) siang.
Sebelumnya, tiga anak buah Ahmad dipastikan bakal bergabung dengan tim senior musim depan, yakni kiper Dimas Galih Pratama, bek Nurmufid Fastabiqul Khoirot dan gelandang Akhmad Khoirul Rozi. Dimas bakal menjadi pendamping Endra Prasetya musim depan.
Fasta bakal bersanding dengan bek muda lainnya yang terlebih dulu meroket, Sunaji dan Taufiq Angga. Sedangkan Rozi diplot sebagai pengganti Anang Ma'ruf yang pindah ke Deltras. Ketiga pemain inilah yang menjadi wajah baru, sekaligus menambah koleksi pemain muda Bajul Ijo musim depan. [sya/kun]
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar