Selasa, 22 Februari 2011

Ratusan Bonek Berangkat ke Denpasar


suarasurabaya.net| Sebanyak 500 suporter Persebaya (bonek), Jumat (18/02) bertolak ke Denpasar untuk mendukung Persebaya 1927 mereka bertanding tandang melawan Bali Devata dalam Liga Primer Indonesia (LPI), Minggu (20/02) mendatang.

ACHMAD SYACHRONI koordinator bonek pada suarasurabaya.net mengatakan kelompok bonek yang berangkat sore ini ke Denpasar adalah Bonek Individuality Surabaya (BIN-031) dan Arsam Green Line. Mereka menumpang KA Sri Tanjung menuju Banyuwangi. Dari Banyuwangi, rombongan suporter akan berangkat ke Gianyar dengan pengawalan polisi untuk bermalam dan pada Minggu bertolak ke Stadion Ngurah Rai di Denpasar.

Sejauh perjalanan ke Banyuwangi ini, kata SYACHRONI, tidak ada ancaman berarti terhadap bonek. ”Masih aman-aman saja. Kita juga berupaya semaksimal mungkin untuk tertib dan tidak berbuat onar,” kata dia.

Selain 500 bonek yang berangkat hari ini ke Denpasar, rencananya besok juga akan berangkat ratusan bonek diangkut dengan 27 bus menuju ke Stadion Ngurah Rai.(edy)

Powered by Telkomsel BlackBerry ®

Tidak ada komentar:

Posting Komentar