Senin, 21 Maret 2011

Aji Minta Pemainnya Konsisten



 
Senin, 21 Maret 2011 02:04:53 WIB
Reporter : M. Syafaruddin

Surabaya (beritajatim.com) - Arsitek Persebaya 1927, Aji Santoso memang senang dengan kemenangan besar timnya atas tuan rumah Real Mataram. Tapi, Aji mengungkapkan ada beberapa catatan yang harus dievaluasi oleh tim pelatih.

Salah satunya masalah mental bermain timnya. Kita tahu, setelah Persebaya 1927 unggul telak 5-0, tempo permainan Andik Vermansyah sedikit mengendur. Kondisi ini dimanfaatkan dengan baik oleh tuan rumah.

"Ada beberapa hal yang harus dievaluasi. Tadi, setelah kita unggul 5-0, permainan anak-anak kendur sampai lawan bisa cetak gol," jelas Aji.

Tim asuhan Jose Basualdo itu berhasil mencuri dua gol lewat Andrid Wibawa di menit ke-68 dan penalti Fernando Soler setelah kiper Afriyanto melakukan pelanggaran terhadap striker asal Argentina ini.

Meski pada akhirnya Persebaya mampu menambah gol lewat tendangan kaki kiri Arif Ariyanto. "Seharusnya ketika sudah unggul berapapun, anak-anak harus tetap konsisten. Itu yang akan kita bicarakan dengan anak-anak," tegas Aji. [sya/but]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar