Jumat, 24 Juni 2011

Persebaya Ingin Lebih Surabayaisme



 
Kamis, 23 Juni 2011 11:45:01 WIB
Reporter : M. Syafaruddin

Surabaya (beritajatim.com) - Perubahan yang dinginkan Aji Santoso untuk timnya Persebaya 1927 bakal terjadi kenyataan. Sebuah misi pun digalakkan, yakni mengumpulkan pemain-pemain Surabaya yang merumput di klub lain.

Surabaya memang dikenal sebagai sentra pemain berbakat Indonesia. Bahkan kompetisi internal Pengcab PSSI Surabaya adalah salah satu yang terbaik di Indonesia. Banyak pemain beken adalah alumni kompetisi ini, mulai era Yacob Sihasale, Bejo Sugiyantoro, Budi Sudarsono, Tony Sucipto, Taufiq, hingga era Andik Vermansyah.

Bahkan, Jacksen F Tiago, pelatih yang membawa Persipura kampiun Superliga 2010-2011 juga mengawali karier kepelatihannya bersama salah satu tim internal Surabaya, Assyabaab. Meski dikenal sebagai gudang pemain hebat, tak semua pemain alumni kompetisi internal Surabaya bermain Persebaya.

Tony misalnya, meski besar di internal Surabaya hingga dipanggil Timnas U-17, Tony tidak pernah berkostum Persebaya. Sebab, sepulang membela Timnas U-17, ia direkrut Persijatim. Nah, menyambut kompetisi baru nanti, manajemen serta tim pelatih memiliki rencana untuk mengumpulkan pemain-pemain binaan Surabaya.

"Kita ingin memulangkan pemain-pemain binaan Persebaya yang saat ini membela tim lain. Kita ingin Persebaya lebih Surabayaisme," jelas media relation Persebaya 1927, Ram Surahman, Kamis (23/6/2011).

Beberapa nama pun dibidik. Tapi manajemen menolak untuk menyebutnya. "Beberapa sudah sepakat secara prinsip. Tapi tidak bisa kami sebutkan sekarang," imbuh CEO Persebaya, Llano Mahardika.

Sementara itu, sebelumnya Aji juga kepincut dengan striker berkebangsaan Argentina yang bermain untuk klub Liga Primer Malta, Marsaxlokk FC bernama Julio Alcorsé. Saat ini proses perekrutan Alcorsé masih dalam tahap negoisasi.[sya/kun]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar